
Beri Bekal Untuk Menghadapi UP, PPG UIN Antasari Banjarmasin Gelar Kegiatan Induksi dengan Narasumber dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Kegiatan Induksi Uji Pengetahuan PPG Dalam Jabatan Batch 2 Tahun 2024 digelar selama tiga hari dari hari senin – rabu, tanggal 10 – 12 Februari 2025 di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin, Banjarbaru. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membekali mahasiswa PPG yang akan menghadapi UP pada tanggal 15 Februari 2025. UP merupakan kegiatan yang sangat penting bagi mahasiswa karena menjadi penentu kelulusan perkuliahan PPG yang telah dilalui selama 4 bulan sejak tanggal 21 Oktober 2024.

Bertempat di Aula Jeddah, Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin, Banjarbaru, dilaksanakan kegiatan pembukaan yang diikuti oleh 416 peserta. Pembukaan dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Antasari Banjarmasin, Dr. H. Hamdan, M.Pd, seserta seluruh wakil dekan dan Kabag TU. Dalam sambutannya Dekan Fakultas Tarbiyah & Keguruan UIN Antasari Banjarmasin menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting diikuti mahasiswa guna mempersiapkan kelulusan UP. Dekan berharap bahwa kelulusan mahasiswa PPG UIN Antasari Banjarmasin pada tahun ini dapat mencapai 100 %.

Selain itu, sambutan juga disampaikan oleh ketua program studi PPG UIN Antasari Banjarmasin, Drs. H. Murdan, M.Ag yang berharap mahasiwa dapat mengikuti kegiatan dengan serius dari awal sampai akhir. Kaprodi PPG juga berharap mahasiswa dapat menyimak seluruh materi yang diberikan oleh narasumber dengan baik. PPG UIN Antasari Banjarmasin menghadirkan 9 orang Dosen UIN Sunan Gunung Djati Bandung sebagai narasumber dalam kegiatan ini.

Sebagai perwakilan dari narasumber yang berasal dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Zulli Umri Siregar, S.Ag, M.Ag menyampaikan bahwa kegiatan Induksi secara luring seperti ini kemungkinan merupakan kegiatan induksi secara luring terakhir yang akan diikuti peserta PPG, dikarenakan mulai tahun 2025 kegiatan PPG akan dilaksanakan dengan sistem perkuliahan yang berbeda atau yang disebut dengan Trasformasi PPG atau PPG Daljab Plus Tahun 2025. Sangat beruntung mahasiswa yang melaksanakan perkuliahan PPG selama 4 bulan dapat memperoleh ilmu yang lebih banyak, dimana PPG berikutnya perkuliahan berlangsung dalam waktu yang lebih singkat.

Kegiatan induksi ini dilaksanakan selama 3 hari dimana peserta dibagi menjadi beberapa kelas dengan masing-masing 1 orang pendamping dosen. Selama kegiatan peserta ditempa dengan berbagai soal tryout dan pembahasan guna membekali peserta dengan pengetahuan dan kesiapan dalam menghadapi UP. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini mahasiswa dapat menghadapi UP dengan maksimal sehingga dapat meraih kelulusan UP.
